Pada hari Senin, 28 Oktober 2024, sekolah mengadakan Seminar Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan dan subtema “Waste Recycling Project: Pengelolaan Sampah untuk Mewujudkan Zero Waste dalam Era Smart Society 5.0”.

Selasa, 29 Oktober 2024, sekolah mengadakan Seminar Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan tema Rekayasa dan Teknologi dan subtema Peningkatan Skill Editing Video Menggunakan Aplikasi Mobile Phone.

Kamis, 24 Oktober 2024, sekolah mengadakan Workshop Berbagi Praktik Baik: Penerapan Model Pembelajaran Interaktif yang diikuti oleh seluruh guru. Workshop ini merupakan kegiatan lanjutan dari Workshop Optimalisasi Profesional Learning Communities (PLCs), dan diselenggarakan dari pukul 08.00 hingga 14.30.

Setiap pagi pada hari sekolah, guru piket menyambut kedatangan siswa di pintu gerbang dalam sekolah dengan senyuman dan sapaan hangat. Kegiatan ini dilakukan dengan penuh semangat untuk memastikan kerapihan serta kedisiplinan para siswa sebelum memasuki kelas. Para guru memeriksa kelengkapan seragam dan atribut lainnya, sambil mengajak siswa untuk memulai hari dengan salam, senyum, dan sapa.

Ekstrakurikuler Multimedia sekolah menunjukkan kreativitasnya melalui kegiatan mencetak sablon mug untuk memenuhi pesanan dari konsumen. Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengalaman nyata bagi siswa dalam dunia bisnis dan desain, tetapi juga meningkatkan keterampilan teknis mereka dalam menyablon serta memahami proses produksi secara langsung.

Halaman 2 dari 4

Cari

Pengunjung

2333331
Hari ini
Minggu Lalu
Bulan lalu
Semua
169
2328800
64725
2333331

Your IP: 18.97.14.83
2025-02-13 07:02