Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas XI dan bertujuan untuk meningkatkan keterampilan mereka dalam bidang teknologi, khususnya dalam pengeditan video sebagai bagian dari upaya memperkuat Profil Pelajar Pancasila. Seminar ini dibuka oleh Bapak Drs. Nurjaya Rahman, M.Si., Kepala Sekolah, yang menekankan pentingnya kemampuan rekayasa bagi generasi muda saat ini. Bapak Saiful Isnandar, M.Ti. sebagai narasumber utama, memberikan materi tentang cara menggunakan berbagai aplikasi pengeditan video di perangkat mobile, sehingga siswa dapat memanfaatkan teknologi yang ada di genggaman mereka untuk belajar keterampilan baru yang relevan dan bermanfaat.
Dengan kegiatan ini, diharapkan siswa dapat lebih kreatif dan terampil dalam mengembangkan konten video yang inspiratif, mendukung pembelajaran mandiri, dan semakin siap menghadapi tantangan dunia digital. Cek Kegaitannya disini: https://youtu.be/im25lQZpJFs